Kamis, 22 Desember 2011

Pertolongan Allah

Alhamdulillah

Allah telah memberikan kemenangan yang nyata kepada Rasulullah Shalalallahu alaihi wa salam. Kemenangan dari Allah adalah berupa pengampunan terhadap segala dosa yang telah lalu dan dosa yang akan datang dan disempurnakan segala nikmat yang telah Allah berikan serta Allah memimpin  kepada jalan yang lurus. Kepada setiap orang yang beriman diberikan ketenangan oleh Allah ke dalam hatinya sehingga keimanan mereka terus bertambah, Kepunyaan Allah-lah tentara langit dan bumi dan adalah Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana, Allah memasukkan orang-orang mukmin laki-laki dan perempuan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, mereka kekal di dalamnya dan Allah menutupi kesalahan-kesalahan mereka. Dan yang demikian itu adalah keberuntungan yang besar di sisi Allah.

Rasulullah Shalallahu alaihi wa salam diutus oleh Allah Subhanahu wa ta'ala untuk menjadi saksi terhadap umatnya, sebagai pembawa berita gembira dan memberi peringatan. Supaya kita semuanya beriman kepada Allah dan Rasul-Nya. Menjalalankan segala perintah Allah dan menjauhi segala Larangan Allah. Mengagungkan Nama Allah. Dan bertasbih kepada-Nya di waktu pagi dan petang. Ingatlah persaksian kita bahwa "Sesungguhnya Tiada ilah yang berhak disembah selain Allah dan Sesungguhnya Muhammad adalah utusan Allah". Demikianlah kita telah bersaksi untuk setia kepada Allah. Dan adalah Allah Maha Menyaksikan. .Maka barang siapa yang melanggar janjinya niscaya akibat ia melanggar janji itu akan menimpa dirinya sendiri dan barang siapa menepati janjinya kepada Allah maka Allah akan memberinya pahala yang besar.

Dan mintalah pertolongan kepada Allah dengan sabar dan mengerjakan shalat. Dan sesungguhnya yang demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyuk, yaitu orang-orang yang meyakini, bahwa mereka akan menemui Rabb-nya, dan bahwa mereka akan kembali kepada-Nya.

Sesungguhnya orang-orang yang menyembunyikan apa yang telah diturunkan Allah, yaitu Al Kitab dan menjualnya dengan harga yang sedikit (murah), mereka itu sebenarnya tidak memakan (tidak menelan) ke dalam perutnya melainkan api, dan Allah tidak akan berbicara kepada mereka pada hari kiamat dan tidak akan menyucikan mereka dan bagi mereka siksa yang amat pedih.

Allah mengadzab orang-orang munafik laki-laki dan perempuan dan orang-orang musyrik laki-laki dan perempuan yang mereka itu berprasangka buruk terhadap Allah. Mereka akan mendapat giliran kebinasaan yang amat buruk dan Allah memurkai dan mengutuk mereka serta menyediakan bagi mereka neraka Jahanam. Dan neraka Jahanam itulah sejahat-jahat tempat kembali. Dan kepunyaan Allah-lah tentara langit dan bumi. Dan adalah Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.

Beriman kepada Allah dan Rasul-Nya dan berjihad di jalan Allah dengan harta dan jiwa. Itulah yang lebih baik niscaya Allah akan mengampuni dosa-dosa dan memasukkan kita ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, dan memasukkan kita ke tempat tinggal yang baik di dalam surga Adn. Itulah keberuntungan yang besar.

Apakah kamu mengira bahwa kamu akan masuk surga, padahal belum datang kepadamu cobaan sebagaimana halnya orang-orang terdahulu sebelum kamu? Mereka ditimpa oleh malapetaka dan kesengsaraan, serta digoncangkan dengan bermacam-macam cobaan sehingga berkatalah Rasul dan orang-orang yang beriman bersamanya: "Bilakah datangnya pertolongan Allah?" Ingatlah, sesungguhnya pertolongan Allah itu amat dekat.

Hai orang-orang yang beriman, mintalah pertolongan kepada Allah dengan sabar dan mengerjakan shalat, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. Dan sampaikanlah berita gembira kepada orang-orang yang beriman. Pertolongan dari Allah dan kemenangan yang dekat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar